Search This Blog

Thursday, June 29, 2017

Konflik dan Solusi

Cara Menghadapi Konflik

Kalau manusia berusaha bekerja bersama, sering kali akan timbul konflik! Setiap manusia unik, berbeda dari orang lain. Sering kali juga perbedaan ini akan menimbulkan kesalah-fahaman. Ada lima kemungkinan cara untuk menyelesaikan konflik. Sering kali pasangan memakai caranya berbeda waktu menghadapi konflik.

1. Mengundurkan diri: Suami atau isteri menganggap tidak ada harapan dalam penyelesaian konflik ini.  Lebih baik mundur dari konflik saja.

2. Menyerah: Suami atau isteri tidak setuju dengan pandangan pasangannya, tetapi daripada ribut, ya, biarlah. Menyerah saja tetapi dengan perasaan tidak enak.
Tidak apa kalau saya yang berkorban, yang penting tidak ada ribut di rumah!

3. Menang: Suami atau isteri merasa dirinya harus selalu menang! Kalau kemauannya tidak dituruti, dia akan terus bertengkar.

4. Berkompromi: Beberapa permintaan pasangannya dituruti, tetapi sebagai gantinya pasangan perlu rela menyerah dalam beberapa hal lain juga.

5. Menyelesaikan hal bersama: Suami dan isteri berdialog secara terbuka. Akhirnya tercapai suatu sepakatan yang keduanya dapat menerima dengan senang.


Jelas bahwa nomor 4 dan 5 diatas adalah cara yang lebih sehat daripada cara-cara yang lain itu. Walaupun pasangan sudah lama menikah, pasti juga kadang-kadang masih akan timbul konflik. Yang penting mereka harus berusaha berkomunikasi dengan baik dan secepatnya menyelesaikan persoalannya bersama. Lalu bersepakatan memilih solusi yang dapat diterima kedua pihak.

Enam Prinsip untuk Menyelesaikan Konflik
Secara Baik

1. Selesaikan konflik sedini mungkin  Sebaiknya pasangan langsung membahas perselisihannya pada saatnya terjadiLalu langsung menyelesaikannya dan memaafkan orang yang bersalah supaya tidak menyimpan dendam secara bertumpuk-tumpuk untuk dipakai sebagai senjata pada waktu terjadi konflik di kemudian hari.
2. Hanya membicarakan satu masalah setiap kali.  Janganlah membangkit-bangkitkan semua kesalahan-kesalahan lain dari masa lalu yang sebenarnya sudah diselesaikan dahulu.
3. Selesaikan masalah yang spesifik. Sebaiknya pasangan tidak secara umum menyalahkan teman hidupnya, melainkan secara pelan-pelan membuka hal spesifik yang menjadi masalah pada saat itu.

4. Menyerang masalahnya bukan menyerang pribadinya. Sangat sehat kalau suami atau isteri berhati-hati mengatakan hal yang menjadi masalah secara jelas dan tidak menkritikkan pribadinya pasangannya.
5. Buang Bomnya. Janganlah menyimpan dendam dan marah sampai lama lalu tiba- tiba melampaiskan seluruh kesalahan seperti ledakan "bom nuklir" besar. Tindakan memakai ledakan ini dapat melukai dan merusakkan anggota keluarga lain sampai lama, lebih lagi anggota keluarga yang tidak berdaya.

6. Menjalin pengertian. Sebaiknya pasangan berusaha untuk selalu memakai cara berkomunikasi yang terbuka dan sehat. Mendengarkan secara aktif perkataan dan perasaan yang sedang diungkapkan teman hidupnya. Mengecek kembali supaya pasti mengerti apa yang baru dikatakan teman hidupnya. Sangat baik kalau suami dan isteri keduanya menganggap kebutuhan teman hidupnya lebih utama daripada keinginan diri sendirinya.

Wednesday, March 15, 2017

Kemurahan Allah

Matius  5
5:7 Berbahagialah orang yang murah hatinya, karena mereka akan beroleh kemurahan.

Kisah Para Rasul  24
24:4 Akan tetapi supaya jangan terlalu banyak menghabiskan waktumu, aku minta, supaya engkau mendengarkan kami sebentar dengan kemurahan hatimu yang terkenal itu.

Roma  2
2:4 Maukah engkau menganggap sepi kekayaan kemurahan-Nya, kesabaran-Nya dan kelapangan hati-Nya? Tidakkah engkau tahu, bahwa maksud kemurahan Allah ialah menuntun engkau kepada pertobatan?

Roma  9
9:16 Jadi hal itu tidak tergantung pada kehendak orang atau usaha orang, tetapi kepada kemurahan hati Allah.

Roma  11
11:22 Sebab itu perhatikanlah kemurahan Allah dan juga kekerasan-Nya, yaitu kekerasan atas orang-orang yang telah jatuh, tetapi atas kamu kemurahan-Nya, yaitu jika kamu tetap dalam kemurahan-Nya; jika tidak, kamu pun akan dipotong juga.

Roma  11
11:30 Sebab sama seperti kamu dahulu tidak taat kepada Allah, tetapi sekarang beroleh kemurahan oleh ketidaktaatan mereka,

Roma  11
11:31 demikian juga mereka sekarang tidak taat, supaya oleh kemurahan yang telah kamu peroleh, mereka juga akan beroleh kemurahan.

Roma  11
11:32 Sebab Allah telah mengurung semua orang dalam ketidaktaatan, supaya Ia dapat menunjukkan kemurahan-Nya atas mereka semua.

Roma  12
12:1 Karena itu, saudara-saudara, demi kemurahan Allah aku menasihatkan kamu, supaya kamu mempersembahkan tubuhmu sebagai persembahan yang hidup, yang kudus dan yang berkenan kepada Allah: itu adalah ibadahmu yang sejati.

Roma  12
12:8 jika karunia untuk menasihati, baiklah kita menasihati. Siapa yang membagi-bagikan sesuatu, hendaklah ia melakukannya dengan hati yang ikhlas; siapa yang memberi pimpinan, hendaklah ia melakukannya dengan rajin; siapa yang menunjukkan kemurahan, hendaklah ia melakukannya dengan sukacita.

II Korintus  4
4:1 Oleh kemurahan Allah kami telah menerima pelayanan ini. Karena itu kami tidak tawar hati.

II Korintus  6
6:6 dalam kemurnian hati, pengetahuan, kesabaran, dan kemurahan hati; dalam Roh Kudus dan kasih yang tidak munafik;

II Korintus  8
8:2 Selagi dicobai dengan berat dalam pelbagai penderitaan, sukacita mereka meluap dan meskipun mereka sangat miskin, namun mereka kaya dalam kemurahan.

II Korintus  9
9:5 Sebab itu aku merasa perlu mendorong saudara-saudara itu untuk berangkat mendahului aku, supaya mereka lebih dahulu mengurus pemberian yang telah kamu janjikan sebelumnya, agar nanti tersedia sebagai bukti kemurahan hati kamu dan bukan sebagai pemberian yang dipaksakan.

II Korintus  9
9:11 kamu akan diperkaya dalam segala macam kemurahan hati, yang membangkitkan syukur kepada Allah oleh karena kami.

II Korintus  9
9:13 Dan oleh sebab kamu telah tahan uji dalam pelayanan itu, mereka memuliakan Allah karena ketaatan kamu dalam pengakuan akan Injil Kristus dan karena kemurahan hatimu dalam membagikan segala sesuatu dengan mereka dan dengan semua orang,

Galatia  5
5:22 Tetapi buah Roh ialah: kasih, sukacita, damai sejahtera, kesabaran, kemurahan, kebaikan, kesetiaan,

Kolose  3
3:12 Karena itu, sebagai orang-orang pilihan Allah yang dikuduskan dan dikasihi-Nya, kenakanlah belas kasihan, kemurahan, kerendahan hati, kelemahlembutan dan kesabaran.

Titus  3
3:4 Tetapi ketika nyata kemurahan Allah, Juruselamat kita, dan kasih-Nya kepada manusia,


#kemurahanAllah
#BerkatTuhan